Wednesday, 27 November 2013

Pembelajaran Akselerasi, Iif Khoiru Ahmadi, M.Pd., Drs.Hendro Ari Setyono dan Sofan Amri M.Pd.

Judul/Title: Pembelajaran Akselerasi
Penulis/Author: Iif Khoiru Ahmadi, M.Pd., Drs.Hendro Ari Setyono dan Sofan Amri M.Pd.
Penerbit/Publisher: Prestasi Pustaka
Edisi/Edition: 2011
Halaman/Pages: 234
Sampul/Cover: Paperback
Bahasa/Language: Indonesia
Kategori/Category: Dijual/For Sale
Harga/Price: Rp. 55.000
Status: Ada/Available

***

Pendidikan menurut buku Dictionary of Education memiliki dua pengertian. Pertama, proses dimana seseorang mengembangkan kemampuan, sikap dan bentuk-bentuk tingkah laku lainnya di masyarakat dimana mereka hidup. Kedua, proses sosial dimana orang dihadapkan pada pengaruh lingkungan yang terpilih dan terkontrol (terutama yang datang dari sekolah). Sehingga mereka memperoleh dan atau mengalami perkembangan kemampuan sosial dan kemampuan individual yang optimal.

Guru adalah tenaga kependidikan yang mempunyai tugas berat dan tanggung jawab kemanusiaan yang besar berkaitan dengan proses pendidikan generasi bangsa ini menuju gerbang keberhasilan dalam melepaskan diri dari belenggu kebodohan. Memang berat tugas dan kewajiban yang harus diemban oleh para guru sehingga menuntut profesionalitas tinggi dalam proses pembelajaran.

Melalui kompetensi profesionalnya, guru dituntut mampu mewujudkan proses pembelajaran akselerasi sehingga proses belajar mengajar dapat bermanfaat maksimal serta dengan mudah tersampaikan dan diharapkan seorang siswa cepat menyelesaikan wajib belajarnya dan mandiri untuk masa depannya.

No comments:

Post a Comment